Latest Post

Jamaah Haji Yayasan Nururrahman; Kloter 12, Berangkat 15 September 2013

Written By Unknown on Selasa, 03 September 2013 | 14.43



Sebagaimana jadwal Kegiatan untuk pemberangkatan dan pemulangan haji tahun 2013 M./1434 H. yang dikeluarkan oleh Direktur Pelayanan Haji Kemenag RI, Sri Ilham Lubis pada bulan Agustus 2013, jamaah haji yang tergabung dalam Yayasan Nururrahman mendapat Kelompok Terbang (Kloter) Nomor 12.
Kloter 12 menurut jadwal tersebut akan diberangkatkan pada tanggal 16 September 2013 pukul 22.00. Sedangkan masuk asrama haji pada 15 September 2013 pukul 23.30 wib, update jadwal terbaru berdasarkan pra-manifes.
Kloter 12 akan didampingi 6 orang dari TPHI, TPIHI, TKHI dan TPHD Propinsi. Berdasarkan pra-manifes tersebut, jumlah jamaah yang diberangkatkan sebanyak 440 orang dari alokasi jamaah sebanyak 444 orang.  Semuanya berasal dari Kota Bekasi, Jawa Barat.
Jamaah Haji yang tergabung dalam Kloter 12 akan diberangkatkan dari embarkasi haji Jakarta-Bekasi melalui Bandara Halim Perdanakusumah menggunakan pesawat Saudi Airlines (SV 5107) pukul 22.00 dan tiba di Bandara Madinah pada pukul 07.20 wib (pukul 03.20 waktu Arab Saudi).
Semoga semua kegiatan Jamaah haji mulai pemberangkatan hingga pemulangan dimudahkan dan diselamat oleh Allah swt sebagaimana rencana yang dijadwalkan. Amiin ya Rabbal’aalamiin….[Admin NR]

Daftar Jamaah haji yang Berangkat tahun 2013 Pasca Kuota 20%


Inilah daftar jamaah haji Jawa Barat yang berangkat tahun 2013 M./1434 H., setelah penetapan kuota 20 persen. Sebagaimana dilansir di situs Media Informasi Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia.
Data dikeluarkan pada bulan Juli 2013 dengan tampilan daftar berangkat dan tunda setelah kuota 20 persen. Sebagaimana diberitakan bahwa kebijakan pengurangan kuota 20 persen telah dikeluarkan oleh Pemerintah Arab Saudi pada 6 Juni lalu untuk semua Negara, termasuk Indonesia.
Berikut Daftar Jamaah Haji Jawa Barat yang berangkat pada 2013… (tunggu hingga loadingnya selesai di bawah ini). Jika tidak muncul, download file nya di sini : "Daftar Haji Berangkat 2013".

Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jamaah haji 1434 H.

Inilah Jadwal Kegiatan untuk pemberangkatan dan pemulangan haji tahun 2013 M./1434 H. Berdasarkan SK yang ditandatangani oleh Direktur Pelayanan Haji, Sri Ilham Lubis pada bulan Agustus 2013. 
Tampilan akan muncul, tunggu sampai loadingnya selesai.... 

Pemondokan Jamaah Haji 2013 (Peta, Qur’ah Maktab dan Rumah)


Pemondokan atau penginapan jamaah haji di Tanah Suci merupakan salah satu bagian dari pengurusan haji oleh pemerintah. Hal itu menjadi bagian yang tidak kalah pentingnya bagi penyelenggaraan haji secara keseluruhan.
Pola penentuan pemondokan yang akan ditempati jamaah haji oleh Kementerian Agama (Kemenag) dilakukan dengan cara diundi atau Qur’ah. Hal itu dilakukan untuk menentukan nomor maktab, nomor rumah dan wilayahnya. Pengundian (qurah) ini dilakukan untuk mencegah ketidakadilan. Demikian sebagaimana dikatakan oleh Menteri Agama (Menag), Suryadharma Ali.
Qur’ah dilakukan secara terbuka menggunakan sistem komputerisasi yang dilakukan dengan memberikan perintah proses kepada media yang tersambung dengan sistem aplikasi Qur’ah dan peserta Qur’ah.
“Dari situ akan keluar secara otomatis nomor rumah, nomor pemondokan dan nama maktab. Ada juga kapasitas rumahnya,” jelas Menag pada Selasa (27/8).
Lebih lanjut Suryadharma Ali menjelaskan bahwa pola Qur’ah dibuat untuk mengakomodir aspek pemerataan daerah pada semua maktab secara proporsional sesuai dengan jumlah kloter dan tipe pesawat. Keduanya kemudian disinkronkan dengan keterwakilan kapasitas pesawat pada secara proporsional pada setiap tipe.
Dibawah ini silahkan download (format file Pdf) hasil qurah untuk pemondokan; maktab, rumah dan petanya.
[by Admin Nururrahman]

Kloter Pertama Jemaah Haji Diberangkatkan 10 September

Written By Unknown on Minggu, 01 September 2013 | 13.53

Jakarta (Sinhat)-- Kelompok Terbang (Kloter) jemaah haji pertama dari 12 embarkasi secara serentak akan dilaksanakan pada 10 September 2013 dan pemberangkatan tersebut diperkirakan akan selesai dalam 30 hari operasional penerbangan.
Hal tersebut terungkap pada acara perjanjian pengangkuan Jemaah haji Indonesia antara Kementerian Agama (Kemenag) yang diwakili Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Anggito Abimanyu dengan Dirut PT Garuda Indonesia (persero) Tbk, Emir Satar dan pimpinan Saudi Arabia Airlines Abrurrohman Sa’ad Hajar di Jakarta, Senin (13/5).
Pada 10 September 2013 itu merupakan awal pemberangkatan Jemaah haji dari tanah air ke Arab Saudi dan akan berangkir pada 9 Oktober 2013. Sementara wukuf diperkiarakan jatuh pada 14 Oktober 2013.
Pada 20 Oktober 2013 adalah awal pemulangan Jemaah haji dari Arab Saudi ke tanah air dan akan berakhir pada 18 Nopember 2013.
Dirjen PHU menjelaskan, Keputusan Menteri Agama No.63 tahun 2013 menetapkan angkutan udara Jemaah haji Indonesia pada 1434H/2013M adalah PT Garuda Indonesia (GA) dan Saudi Arabia Airline (SV). Kedua penerbangan dipandang mampu dan memenuhi syarat untuk ditetapkan sebagai pelaksana angkutan udara Jemaah haji Indonesia.
GA akan mengangkut Jemaah haji asal embarkasi Aceh, Medan, Padang, Palembang, Jakarta (khusus Provinsi DKI Jakarta), Banten, Lampung, Solo, Banjarmasin, Balikpapan, Makassar dan Lombok sebanyak 112.688 orang yang tergabung dalam 297 kloter.
Sedangkan SV akan mengangkut Jemaah haji asal embarkasi Batam, Jakarta (khusus provinsi Jawa Barat), Surabaya, sebanyak 83.726 orang yang tergabung dalam 187 kloter.
Dijelaskan pula bahwa embarkasi yang mendarat dan terbang melalui Bandara KAIA Jeddah yaitu embarkasi Aceh, Medan, padang, Palembang, Solo, Banjarmasin, Balikpapan, Makassar dan Lombok. Embarkasi yang mendarat dan terbang melalui AMAA Madinah yaitu embarkasi Batam, Jakarta dan Surabaya.
Dijelaskan Anggito Abimanyu, telah terjadi penurunan tarif penerbangan rata-rata sebesar dua persen (dari USD.2201 tahun 2012 menjadi USD.2163 tahun 2013), khsusunya untuk embarkasi besar seperti Jakarta dan Surabaya terif penerbangan turun menjadi iga persen.
Disamping penurunan tarif tersebut, beberapa peningkatan pelayanan penerbangan tahun 2013 ini meliputi: mengurangi proses transito di Jeddah, meminta tambahan slot kepulangan via Bandara Madinah, meningkatkan jumlah awak kabin WNI local sesuai dengan daerah embarkasi dan monitoring on-time performance.(ant/ess)

Ini Kebijakan Baru Kemenag terkait Pendidikan

Written By Unknown on Rabu, 24 Juli 2013 | 04.31

Jakarta (Pinmas) - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama, Bahrul Hayat menegaskan bahwa setidaknya ada 4 kebijakan baru Kemenag terkait dengan pendidikan yang akan ada pada tahun ini dan akan diteruskan pada 2014. Penegasan ini disampaikan Bahrul dalam acara buka puasa bersama di kediamanya, Jl. Brawijaya 11, Jakarta Selatan, Jumat (19/07).
Hadir dalam kesempatan ini, Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar, Staf Khusus Menteri Agama Guritno Kusumo Dono, Staf Ahli Bidang Kerukunan Abdul Fattah, Dirjen Bimas Islam, Dirjen Bimas Kristen, Dirjen Bimas Katolik, Dirjen Bimas Buddha, Irjen Kemenag, dan para pejabat Eselon II, III, dan IV pada Sekretariat Jenderal Kementerian Agama. Hadir pula para mantan pejabat Eselon I dan II Kementerian Agama yang sudah memasuki purnabhakti.
Menurut Bahrul, kebijakan baru pendidikan yang ada pada tahun ini dan akan dilaksanakan pada 2014 adalah Pendidikan Menengah Universal (PMU). Bahrul menjelaskan bahwa PMU merupakan program perluasan akses pendidikan untuk MA dan SMA.
Kebijakan lainnya adalah yang terkait dengan implementasi kurikulum. Menurut Bahrul, kurikulum 2013 di madrasah akan mulai diimplementasikan pada tahun ajaran 2014-2015. “Kemenag akan menyelenggarakannya secara serentak di semua kelas 1, 4, 7, dan kelas 10,” jelas Bahrul.
“Tahun ini kami konsern betul pada kesiapan guru. Pelaksanaannya akan 100% kelas 1,4,7,dan 10 tahun depan,” imbuh Bahrul.
Namun demikian, Bahrul menyatakan bahwa tugas Kemenag ada juga yang terkait dengan sekolah. Menurut Bahrul, setidaknya ada 6.250 sekolah yang ditetapkan Kemendikbud untuk menerapkan kurikulum 2013 dan di dalamnya ada guru agama. “Karena Kemendikbud melaksanakannya tahun ini, maka guru agamanya pun ikut,” terang Bahrul.
Kebijakan lainnya, lanjut Bahrul, kita mentargetkan tahun ini dan ke depan tetap konsisten untuk mengalokasikan anggaran 40% beasiswa miskin. “Kalau Kemendikbud pada kisaran 25%, Kemenag menganggarkan pada angka 40% rata-rata,” jelas Bahrul.
“Jadi setiap madrasah, termasuk swasta, 40% dari seluruh siswanya yang masuk kategori miskin akan diberi beasiswa, dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) sampai Perguruan Tingga Agama (PTA),” tambah Bahrul.
Lebih dari itu, kata Bahrul, Kemenag telah menyediakan 75.000 beasiswa untuk seluruh PTA. “Ini diluar bidik-misi,” tegas Bahrul.
Kepada para wartawan, Bahrul juga menjelaskan bahwa tahun ini, Kemenag mentargetkan untuk membangun sekitar 12 Madrasah Aliyah Insan Cendekia (MAN IC) baru di beberapa provinsi. “Ini semua dari sekolah baru karena kita ingin mimpi baru. Pemda dan Masyarakat banyak yang mau mewakafkan tanah. Luar biasa kemauan mereka untuk membantu.” Terang Bahrul.
Disinggung tentang prestasi madrasah yang tidak terlalu terdengar gaungnya, Bahrul mengatakan bahwa masalahnya terletak paada potret prestasi madrasah yang masih jarang diungkap saja. Ditambah lagi, lanjut Bahrul, persepsi publik masih menganggap bahwa kualitas madrasah seolah-olah lebih rendah.
Bahrul menegaskan bahwa anggapan seperti itu keliru. Menurutnya, madrasah terus mengukir prestasi yang memusakan. Sebagai contoh, untuk tahun 2013, Bahrul mengungkap beberapa fakta berikut:
1.    MAN IC Serpong menduduki ranking kedua secara nasional untuk seluruh SMA dan MA
2.    Kompetisi UIN Jakarta di bidang sainstek, telah masuk pada 10 terketat pada perguruan tinggi negeri, termasuk perguruan tinggi Kemendikbud. Perbandingan siswa yang ingin masuk Fakultas Kedokteran UIN Jakarta adalah 1:95. “Ini yang tertinggi dari kompetisi di perguruan tinggi umum,” ujar Bahrul.
3.    MAN Malang menduduki rangking 1 dalam seleksi di Jepang.
4.    Hasil UN MTs lebih baik dari SMP
(mkd)

Kemenag Terus Persiapkan Penyelenggaraan Haji 2013

Bahrul Hayat (Sekjen Kemenag)

Jakarta (Pinmas)—Menyusul pengurangan kuota jamaah haji Indonesia sebanyak 20 persen, Kementerian Agama (Kemenag) tengah mempersiapkan langkah antisipasi untuk menghadapi perubahan dalam penyelenggaraan haji ini maupun tahun berikutnya.
“Saat ini kami sudah mempersiapkan langkah-langkah antisipasi bila memang kebijakan pengurangan kuota negara-negara anggota OKI termasuk Indonesia, diberlakukan sampai
Penyelenggaraan Haji 2016,” kata Sekjen Kemenag Bahrul Hayat pada acara buka bersama pejabat dan wartawan Koordinatoriat Kemenag di Rumah Dinas Sekjen, Jumat (19/7) malam.
Berkaitan dengan persiapan penyelenggaraan haji tahun 1434 H/ 2013 ini, Bahrul mengatakan bahwa kini tim Kemenag tengah melakukan proses paspor dan visa jamaah yang akan berangkat tahun ini.
Selain itu, tim Kemenag juga terus melakukan negosiasi terhadap pemilik katering dan pemondokan di Makkah dan Madinah, agar tidak berlaku hitam putih atas kontrak-kontrak dengan pemerintah Indonesia.
Kemenag tetap menginginkan terjadi perjanjian baru bahwa jamaah haji kita hanya 80 persen dari jumlah sebelumnya, sehingga tak layak bila dikenakan biaya laksana jumlah yang 100 persen.
“Pemotongan 20 persen post major kebijakan Arab Saudi, jadi kontrak-kontrak seperti kontrak pemondokan harus disesuaikan,” tandasnya.
Terkait dengan adanya informasi dari pemerintah Arab Saudi bahwa pengurangan kuota kemungkinan akan diterapkan sampai dengan penyelenggaraan haji 2016 mendatang. Menurut Bahrul, Indonesia yang kini mempunyai masa tunggu berangkat haji sampai belasan tahun sangat berharap pengurangan tersebut tidak harus sebanyak 20 persen.
“Pengurangan kuota sebanyak 20 persen pada penyelenggaraan haji 2013 ini sudah berdampak menambah masa tunggu jemaah haji kita,” ujarnya.
Acara buka bersama dihadiri pejabat antara lain Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar, Dirjen Bimas Islam Abdul Djamil, Irjen Kemenag M Jasin, Staf Ahli Menag Abdul Fatah, serta mantan Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah Slamet Ryanto, dan mantan Irjen Suparta. (ks)


 
Beranda | Profil | Kontak | Sambutan
Copyright © 2011-2015. Nururrahman - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger